Dari sekian lokasi yang ada di Yogyakarta, Gunung Kidul adalah tujuan wisata yang bisa dijadikan sebagai tempat sunset di Jogja. Betapa tidak? Di Gunung Kidul, ada puluhan pantai membentang yang menawarkan keunikan masing-masing. Baik yang sudah ramai dikunjungi hingga bersifat privat.
Wisatawan yang berkunjung menganggap Gunung Kidul sebagai surga tersembunyi, karena selama ini kawasan tersebut identik dengan perbukitan kapur nan gersang. Namun sekarang, Gunung Kidul telah menjadi objek wisata alam yang wajib dikunjungi, termasuk bagi mereka yang senang berburu sunset. Di bawah ini ada beberapa pantai yang wajib Anda kunjungi!
Pantai Wediombo
Tempat sunset di Jogja ini bukan hanya menawarkan keindahan matahari terbenam, tetapi juga bisa melepas penat Anda yang dari kesibukan sehari-hari. Hamparan pasir putih yang indah dan embusan anginnya yang sejuk dijamin akan menjernihkan pikiran Anda begitu menginjakan kaki di pantai ini.
Selain itu, siapa pun yang sudah pernah ke Pantai Wediombo mengatakan pemandangan sunset di sana adalah yang terbaik dibandingkan pantai-pantai lain di Gunung Kidul. Jika Anda ingin melihat panorama sunset terbaik, berkunjunglah pada November-Mei saat matahari tenggelam tepat di horizon.
Baca Juga: 10 Daftar Tempat Sunset di Yogyakarta yang Wajib Anda Kunjungi
Pantai Sadranan
Kemudian, ada Pantai Sadranan yang menawarkan keelokan matahari tenggelam bagi wisatawan yang berkunjung ke Yogyakarta. Tempat sunset di Jogja ini termasuk yang belum terjamah tangan manusia. Jadi cocok bagi Anda yang ingin menyendiri tanpa gangguan banyak orang.
Selain menantikan momen sunset, Anda bisa melakukan aktivitas lain di Pantai Sadran. Dari bersantai di hamparan pasir putih hingga snorkeling untuk menikmati wisata bahari. Jangan lupa bawa bekal supaya pengalaman Anda semakin menyenangkan.
Pantai Indrayanti
Tidak sulit menemukan Pantai Indrayanti sebab lokasinya strategis. Anda bisa menemukannya tepat di sisi timur Pantai Sundak. Kedua pantai ini dibatasi perbukitan karang. Pemandangan yang ditampilkan akan membuat siapa saja betah, tak terkecuali matahari tenggelam saat senja tiba.
Di tempat sunset di Jogja tersebut, Anda bisa mengamati kejernihan air laut sekaligus perbukitan karang yang mungkin tak akan dijumpai di tempat lain. Ajak pula teman dan keluarga supaya pengalaman Anda semakin berkesan saat bertandang ke Yogyakarta.
Pantai Kukup
Seperti halnya Pantai Indrayanti, Pantai Kukup termasuk pantai yang menawarkan keindahan dari pasir putih dan bukit karang yang mengelilinginya. Daya tarik yang paling mengundang wisatawan adalah batu karang raksasa yang menjorok ke lautan dan dapat Anda jangkau melalui jembatan.
Dari atas batu karang tersebut, Anda dapat menikmati keindahan Samudra Hindia hingga menantikan detik-detik tenggelamnya matahari dengan pemandangan yang akan sulit dilupakan. Wajar saja kalau Pantai Kukup menjadi salah satu rekomendasi tempat sunset di Jogja.
Pantai Kesirat
Pantai Kesirat mempunyai ciri khas yang mudah diingat siapa pun: pohon tunggal yang dinamakan warga sekitar dengan pohon Gebangkoro. Sebagai satu-satunya pohon yang tumbuh di sana, maka bukan hal aneh bila Pantai Kesirat sering kali disambangi wisatawan.
Selain itu, pohon Gebangkoro merupakan objek sempurna yang dapat Anda jadikan sebagai penunjang siluet pada potret sunset. Jangan lewatkan Pantai Kesirat kalau dalam waktu terdekat Anda berencana ke Yogyakarta, tepatnya Gunung Kidul.
Pantai Pok Tunggal
Bukan hanya Pantai Kesirat, Pantai Pok Tunggal termasuk tempat sunset di Jogja yang dikenal akan keberadaan pohon duras yang mengilhami nama tempat ini. Menurut masyarakat sekitar, pohon duras yang dikenal rindang tersebut termasuk jenis pohon yang sukar tumbuh di sana.
Jadi, selain berkunjung untuk menyaksikan pemandangan matahari terbenam, Anda juga harus menjaga agar pohon duras di Pantai Tok Tunggal tak cepat mati. Caranya pun beragam, dari tak buang sampah sembarangan, tidak merusak pohon, dan memastikan tidak meninggalkan kotoran di kawasan pantai.
Pantai Drini
Terakhir, ada Pantai Drini yang dikenal sebagai pantai istimewa di antara pesisir pantai selatan. Hal ini disebabkan pantai tersebut mempunyai dua wajah dengan karakter berbeda. Wisatawan yang datang ke sana pun akan menyangka kalau mereka sedang berada di dua pantai alih-alih satu pantai.
Betapa tidak? Di bagian barat tempat sunset di Jogja, Anda akan mendapati tempat berlabuhnya kapal nelayan, sementara di bagian timur ada teluk yang membentuk laguna beserta batu karang. Hal tersebut menciptakan pemandangan matahari tenggelam yang begitu kaya dan sangat memesona bagi turis.
Baca Juga: 5 Tempat Wisata di Yogyakarta untuk Melihat Sunset
Tip menemukan pantai yang tepat di Gunung Kidul
Sebenarnya, Anda masih bisa mengunjungi pantai-pantai lain di Gunung Kidul untuk mendapatkan pengalaman menonton sunset yang tak terlupakan. Apalagi satu lokasi dan lokasinya mudah dijangkau. Namun, sekali lagi, Anda juga perlu mempertimbangkan jenis pantai yang ingin dikunjungi.
Sejumlah pantai yang tersembunyi atau bersifat privat cenderung sulit diakses karena belum menerima fasilitas layak, tetapi menjadi tempat sunset di Jogja yang amat personal. Sementara itu pantai-pantai yang sudah populer pastinya tak sukar dicari dan lokasinya strategis.
Pastikan juga Anda siap secara mental dan fisik, terutama bila memang ingin menunggu momen sunset dan mengabadikannya dalam foto bagus.